Last Updated on 21 December 2020 by Herman Tan

Berdasarkan penanggalan kalender Imlek, perayaan Tahun Baru Imlek tahun 2020 ini akan jatuh pada 25 Januari 2020, juga sebagai pertanda pergantian tahun Imlek, dari tahun 2570 ke tahun 2571.

Setelah Tahun Baru Imlek, masyarakat etnis Tionghoa di Indonesia juga akan merayakan beberapa hari raya penting, diantaranya seperti Hari Yuan Xiao (Cap Go Meh), Hari Ceng Beng (Ziarah Kubur), Hari Duan Wu (Bakcang & Festival Dragon Boat), Hari Qixi (Chinese Valentine), Hari Zhong Yuan (Sembahyang Rebutan), Hari Zhong Qiu (Kue Pia Bulan; Festival Musim Semi), Hari Chong Yang (9 bulan 9 Imlek) dan Hari Dong Zhi (Festival Ronde).

Berikut daftar jadwal festival perayaan penting dalam tradisi Tionghoa Tahun 2020 :

1. Tahun Baru Imlek (春节; Chun Jie) : Tanggal 01 bulan 01 Imlek 2571 (25 Januari 2020)
2. Hari Raya Cap Go Meh (元宵节; Yuan Xiao Jie) : Tanggal 15 bulan 01 Imlek 2571 (8 Februari 2020)
3. Hari Cheng Beng (清明节; Qing Ming Jie) : Tanggal 05 April 2020

* Tahun 2020 ada bulan LUN (Lun Gwee), yang jatuh pada bulan 4 Imlek (jadi ada 2 kali bulan 4 Imlek).

Apa sebenarnya bulan Lun ini? Mengapa harus ada bulan Lun? Bagaimana cara penetapan waktu bulan Lun? Bagaimana kalau ada perayaan/sembahyang yang jatuh di bulan Lun, apakah harus diselenggarakan 2 kali? Baca semuanya di artikel eksklusif berikut : Perhitungan Bulan Lun (Lun Gwee) Pada Kalender Imlek.

4. Hari Duan Wu (端午节; Duan Wu Jie), perayaan Bak Cang : Tanggal 05 bulan 05 Imlek 2571 (25 Juni 2020)
5. Hari Qi Xi (七夕节; Qi Xi Jie), Chinese Valentine Day : Tanggal 07 bulan 07 Imlek 2571 (25 Agustus 2020)
6. Hari Zhong Yuan (中元节; Zhong Yuan Jie), sembahyang rebutan, festival Bulan Hantu : Tanggal 15 bulan 07 Imlek 2571 (02 September 2020)

7. Hari Zhong Qiu (中秋节; Zhong Qiu Jie), perayaan Kue Bulan, Mid Autumn Festival : Tanggal 15 bulan 08 Imlek 2571 (01 Oktober 2020)
8. Hari Chong Yang (重阳节; Chong Yang Jie), Double Ninth Festival : Tanggal 09 bulan 09 Imlek 2571 (25 Oktober 2020)
9. Hari Dong Zhi (冬至节; Dong Zhi Jie), perayaan Ronde : Tanggal 22 Desember 2020

10. Hari besar penutupan tahun (sembahyang leluhur di rumah, malam Imlek) : Tanggal 30 bulan 12 Imlek 2570 (11 Februari 2021)

Berikut daftar jadwal sembahyang besar Dewa-Dewi  :

1. Sembahyang hari kebesaran Dewa Fu Tek Zheng Shen (Hok Tek Ceng Sin; 福德正神) : Tanggal 02 bulan 02 Imlek (24 Februari 2020)
2. Sembahyang hari kebesaran Dewa Xuan Tian Xuan Di (玄天上帝) : Tanggal 25 Bulan 2 Imlek (18 Maret 2020)
3. Sembahyang hari kebesaran Dewi Tian Shang Sheng Mu (Mak Co; 天上聖母) : Tanggal 23 bulan 03 Imlek (15 April 2020)

* Tahun 2020 ada bulan LUN (Lun Gwee), yang jatuh pada bulan 4 Imlek (jadi ada 2 kali bulan 4 Imlek).

Apa sebenarnya bulan Lun ini? Mengapa harus ada bulan Lun? Bagaimana cara penetapan waktu bulan Lun? Bagaimana kalau ada perayaan/sembahyang yang jatuh di bulan Lun, apakah harus diselenggarakan 2 kali? Baca semuanya di artikel eksklusif berikut : Perhitungan Bulan Lun (Lun Gwee) Pada Kalender Imlek.

4. Sembahyang hari kebesaran Dewa Cai Shen (财神) : Tanggal 22 bulan 04 Imlek (14 Mei 2020)
5. Sembahyang hari kebesaran Mahadewa Thay Shang Lao Cin (太上老君 ) : Tanggal 15 bulan 05 Imlek (05 Juli 2020)
6. Sembahyang hari kebesaran Dewa Guang Gong (Kwan Kong; 关公) : Tanggal 24 bulan 06 Imlek (13 Agustus 2020)

7. Sembahyang hari kebesaran Dewa Er Lang Shen (二郎神) : Tanggal 28 bulan 08 Imlek (14 Oktober 2020)
8. Sembahyang hari kebesaran Dewi Ciu Tian Xuan Nu (九天玄女), Dewa Na Zha (Lo Tjia; 哪吒) : Tanggal 09 bulan 09 Imlek (25 Oktober 2020)
9. Sembahyang Dewa Dapur Zao Jun Gong (Cau Kun Kong; 灶君公) : Tanggal 23 bulan 12 Imlek (4 Februari 2021)

10. Sembahyang hari kelahiran Dewi Guan Yin (Kwan Im; 觀音娘娘) : Tanggal 19 Bulan 2 Imlek (Rabu, 12 Maret 2020), hari mencapai kesempurnaan-Nya tanggal 19 Bulan 6 Imlek (Sabtu, 8 Agustus 2020), dan hari meninggalkan raga-Nya tanggal 19 Bulan 9 Imlek (Rabu, 4 November 2020).

Note : Klik link-link terkait diatas untuk membaca artikel penjelasannya.

Baca juga : Jadwal Sembahyang Hari Raya Tionghoa Tahun 2021
Baca juga : Jadwal Sembahyang Besar Dewa-Dewi Tahun 2021

By Herman Tan

One Smile Return to the East. Follow @tionghoainfo untuk info2 terbaru.

8 thoughts on “Jadwal Sembahyang Hari Raya Tionghoa Tahun 2020”
      1. Kwan Se Im Pu Sa dalam satu tahun itu seharusnya ada 3 kali sejit
        Bulan 2 tanggal 19 imlek
        Bulan 6 tanggal 19 imlek
        Bulan 9 tanggal 19 imlek

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: eitss, mau apa nih?